Akibat Asal Minum Antibiotik, Fakta Tentang Antibiotik Jarang Diketahui!

Akibat Asal Minum Antibiotik, Fakta Tentang Antibiotik Jarang Diketahui
Akibat Asal Minum Antibiotik, Fakta Tentang Antibiotik Jarang Diketahui!
Musim hujan kadang menyebalkan, ya. Karena cuaca buruk serta rutinitas padat seringkali membuat kita jadi kurang sehat. Nah, salah satu penyakit yang sering menyerang saat musim hujan ada- lah common cold atau biasa kita sebut batuk pilek. Meskipun termasuk salah satu jenis penyakit ringan, tapi rupanya common cold sangat mengganggu

Kamu bisa mengalami beberapa gejala seperti meriang, hidung tersumbat, tenggorokan sakit, hi- ngga sakit kepala. Tetapi ingat, common cold merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus. Jadi, kamu tidak butuh antibiotik untuk me- nyembuhkannya. Virus rupanya tidak akan terpengaruh dengan anti- biotik yang sering diresepkan oleh dokter. Semua jenis penyakit yang disebabkan oleh virus rupanya bisa sembuh dengan sendirinya tanpa perlu obat-obatan tertentu. 

Daya tahan tubuh kamulah yang sangat berpengaruh dalam melawan virus. Jika kamu sakit, banyak-banyaklah mengonsumsi makanan sehat termasuk buah, supaya daya tahan tubuh kamu meningkat dan penyakit- mu segera pergi. Bicara soal antibiotik, rupanya obat satu ini sering salah diresepkan oleh dokter. Dokter sering meresepkan antibiotik tanpa pandang bulu. Semua jenis penyakit baik yang disebabkan oleh virus ataupun bakteri sama-sama mendapatkan antibiotik. Padahal, tidak semua penyakit butuh antibiotik. Bagi kamu yang belum tahu banyak tentang antibiotik, simak 5 fakta tentang antibiotik yang jarang diketahui ini. 

1. Antibiotik hanya dipakai untuk infeksi bakteri Antibiotik hanya dipakai untuk infeksi bakteri, , kawan Tapi, kenyataannya, dokter juga sering meresepkan antibiotik ketika pasiennya terkena infeksi virus. 

Beberapa infeksi virus termasuk di antaranya adalah flu, batuk, sakit tenggorokan yang sering disebut radang tenggorokan serta diare selain disentri. Kamu harus berhati-hati mengonsumsi antibiotik, ya. Jangan sampai salah minum obat karena efeknya sangat berbahaya, .

2. Minum antibiotik bisa merugikan sekaligus menguntungkan Minum antibiotik bisa merugikan sekaligus menguntungkan. Karena beberapa jenis antibiotik bisa membunuh semua bakteri, termasuk bakteri baik dan bakteri jahat. Karena itulah, sebelum minum antibiotik, pastikan kamu memang membutuhkannya, ya, kawan 

3. Penggunaan antibiotik berlebihan bisa memicu resistensi Penggunaan antibiotik berlebihan bisa memicu resistensi, . Kamu harus berhati-hati karena antibiotik bisa membunuh bak teri yang sensitif, tetapi membuat bakteri lainnya menjadi kebal. Penggunaan antibiotik tidak sesuai kebutuhan serta cara pakai yang salah dapat memicu resistensi bakteri terhadap obat. Jadi, bijaklah dalam menggunakan antibiotik, ya, kawan 

4. Terlambat minum antibiotik bisa berpengaruh terhadap penyakit Jika kamu mendapatkan resep antibiotik untuk penyakitmu, hal pertama yang perlu kamu ingat adalah tepat waktu saat meminumnya. Jangan sampai terlambat apalagi lupa, ya. Karena bisa berpengaruh terhadap proses penyembuhanmu nanti. 

5. Menyisakan antibiotik bisa membuat bakteri kebal Ingat, habiskan antibiotik milikmu meskipun kamu sudah merasa baikan. Jangan sekali-kali menyisakannya sebab itu bisa membuat bakteri menjadi kebal. lbaratnya, bakteri yang menyerang tubuh kamu sudah pingsan dan tinggal satu kali serangan saja untuk membunuhnya, tetapi sayangnya kamu melewatkan itu. Yang terjadi justru mengerikan, bakteri bisa bangun dan kebal sehingga kamu akan jauh lebih sulit lagi untuk membunuhnya. Selesai sudah penjelasan mengenai 5 fakta tentang antibiotik yang jarang diketahui orang. Setelah ini, kamu harus bijak mengonsumsi obat, ya, kawan Jadilah konsumen kesehatan yang aktif, banyak bertanya ketika mengunjungi dokter dan pastikan kamu minum obat yang sesuai dengan kebutuhan kamu.





Next Post Previous Post